Seminar Hasil Evaluasi Pasca Dikpim III Dan IV

Image

Maksud dilaksanakan kegiatan Evaluasi Pascadiklat adalah untuk mengetahui sejauhmana upaya pencapaian tujuan dan efektifitas Program Diklat Kepemimpinan Tingkat III dan IV terhadap peningkatan Kinerja Peserta Dikpim dalam perkembangan implementasi Proyek Perubahan yang telah dibuat oleh Peserta Diklat, demikian jelas Kepala Bidang Pengembangan Kompetensi, Pengendalian Mutu dan Diklat, Wahyu Adhi Fibrianto, S.STP dalam release resmi kegiatan Seminar Hasil Evaluasi Pasca Dikpim  III Dan IV yang berlangsung Selasa (12/12) di Aula Diklat BKDD Baturraden.

 

Dalam acara yang dibuka oleh Kepala BKDD Kabupaten Banyumas, Achmad Supartono ini hadir Tim Analisis Evaluasi Dikpim III dan IV Tahun 2016 (Widyaiswara) dan para Kabid di BKDD. Peserta Seminar meliputi 30 orang Alumni Dikpim III Tahun 2016, 30 orang Mentor / Atasan langsung Dikpim III, 24 orang Alumni Dikpim IV Tahun 2016, 24 orang Mentor / atasan langsung Dikpim IV.

 

Paparan evaluasi oleh Penyaji Widyaiswara yaitu Goto Iswanto, S.IP, MM dan  Drs. Abdurokhman, M.Pd. Pembicara menjelaskan bahwa tujuan Evaluasi Pasca Dikpim adalah untuk implementasi pelaksanaan proyek perubahan, mengkaji efektifitas diklat terhadap peningkatan kinerja alumni diklat dan terhadap lembaga pengirim peserta diklat, mengkaji manfaat  proyek perubahan,  mengetahui dampak diklatpim terhadap peningkatan kinerja, dan mengetahui perkembangan implementasi proyek perubahan.

 

Sedangkan manfaat Evaluasi Pasca Diklat ini adalah menjadi umpan balik dalam rangka perbaikan program diklat, terwujudnya penyusunan kebijakan diklat yang lebih efektif dan efisien serta tepat sasaran, dan memperbaiki proses rekrutmen peserta diklat.

.

Komentar